Sudewo - Chandra Targetkan 80 Persen Suara dalam Pilkada Pati

 

Paslon Sudewo dan Risma Ardhi Chandra, berfoto di depan Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pati usai melakukan pendaftaran, Rabu (28/8/2024).

Pati - Pasangan Calon (Paslon) Sudewo dan Risma Ardhi Chandra (Sudewo - Chandra), telah resmi mendaftar sebagai peserta Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024 ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pati, Rabu (28/8/2024).

Diiringi pimpinan tiga parpol pengusung dan lima parpol pendukung, kedua Paslon tersebut memasuki Gedung KPU Pati pukul 10.45 WIB 

Tiga parpol pengusung tersebut yakni Partai Gerindra, PKB dan Partai NasDem. Sementara empat parpol pendukung yakni PPP, Partai Golkar, PSI dan Partai Gelora. 

Sudewo mengaku pendaftaran dirinya dan pasangannya Chandra merupakan wujud keseriusan untuk memimpin Kabupaten Pati pada masa mendatang.

"Saya dengan Pak Chandra telah resmi mendaftar di KPU Pati sebagai tanda bahwa saya secara serius maju sebagai Calon Bupati dan Pak Chandra sebagai Calon Wakil Bupati. Tahapan ini tidak hanya semata-mata untuk memenuhi amanat undang-undang, melainkan juga sebagai keseriusan saya dan Pak Chandra untuk membangun Kabupaten Pati," tutur dia.

Sudewo juga menyebut, mereka menargetkan bisa menang 80 persen dalam Pilkada Pati 2024 dan mereka mengaku sudah membentuk tim pemenangan untuk menjemput kemenangan. 

”Saya sudah membentuk tim pemenangan, dan juga sudah merumuskan strategi yang akan kami ambil saksi dan rencana aksi kegiatan-kegiatan. Target suara 80 persen,” ungkap Sudewo. 

Kepada para pendukungnya, Sudewo berpesan agar mereka mengedepankan etika dalam berdemokrasi dengan menghindari kampanye negatif atau black campaign terhadap Paslon lawan.

"Kami memang berusaha maksimal untuk memenangkan kontestasi Pilkada ini, tapi kami ingin supaya setiap tahapan bisa berjalan sesuai peraturan dan etika berdemokrasi. Kami berkomitmen tidak saling menyerang, tidak menghujat, tidak ada black campaign. Kami juga berharap kepada seluruh pendukung saya dan seluruh rakyat Pati, sambutlah Pilkada dengan suka ria tapi tetap dalam koridor hukum yang berlaku," tandas dia.

Sementara, Chandra berterima kasih kepada para partai pengusung maupun pendukung serta masyarakat Pati yang rela berpanas-panasan di jalan mengantarkannya mendaftar ke KPU Pati.

"Kami akan junjung tinggi demokrasi dan berupaya semaksimal mungkin meraih 80 persen suara demi kebaikan masyarakat Pati," ujar dia.

Sementara itu, Ketua KPU Kabupaten Pati Supriyanto memaparkan ketiga parpol pengusung Sudewo-Chandra mengantongi total suara sah dalam Pemilu sebanyak 254.784 suara. 

Hal ini sudah cukup untuk mendaftarkan paslon untuk mengikuti Pilkada Pati 2024. Mengingat syarat minimal partai politik maupun gabungan partai politik mengusung paslon yakni 52.947 suara sah. 

Meskipun demikian, pihaknya memberikan kesempatan kepada empat partai pendukung agar menjadi partai pengusung. KPU Pati memberikan masa kepada empat partai tersebut untuk melengkapi persyaratan hingga Kamis (29/8/2024) besok. 

”Kami masih menunggu kelengkapan dokumen mereka (4 parpol pendukung) untuk di-upload di Silon KPU. Karena prosesnya memang harus upload di Silon bagian dari kelengkapan. Bisa ditambahkan lagi sampai batas pendaftaran, Kamis besok,” tandas dia. (Ida)

Posting Komentar untuk "Sudewo - Chandra Targetkan 80 Persen Suara dalam Pilkada Pati"