Kuota Haji Kudus Tunggu Kemenag RI
Foto ilustrasi kegiatan manasik haji di Alun-alun Simpang Tujuh Kudus.FOTO: BURHANUDDIN FIRDAUS/JATENG POS
KUDUS-Kuota jamaah haji 2025 untuk Kabupaten Kudus hingga saat sekarang masih menunggu surat keputusan dari Kementrian Agama Republik Indonesia (Kemenag RI). Mengingat besaran biaya untuk pemberangkatan haji belum diputuskan. Hal itu diungkapkan Kepala Kemenag Kudus, Suhadi.
‘’Kuota haji untuk Kudus sampai saat ini belum ditentukan, namun estimasi kami ada sekitar 1.400-aan jamaah,’’ ungkap Suhadi, saat dihubungi Senin (13/1/2025).
Pihaknya menegaskan, estimasi kuota haji tersebut belum pasti, artinya masih bisa bertambah maupun berkurang. Sedang tujuan dari penghitungan kuota hajji secara mandiri tersebut, semata-mata untuk mencicil pekerjaan. Seperti kepengurusan paspor dan istitoah (pemeriksaan) kesehatan yang dilakukan Dinas Kesehatan Kabupaten (DKK).
‘’Sebab kalau nunggu keputusan resmi, dikhawatirkan nantinya akan keteran,’’ ujarnya.
Sementara jenis pemeriksaan kesehatan yang harus dilakukan, meliputi pemeriksaan laboratorium di Labkesda Kudus, pemeriksaan Elektrokardiografi (EKG) atau rekam jantung dan Rontgen di RSUD dr Loekmono Hadi Kudus. Serta pemeriksaan activity daily living di puskesmas terdekat.
Sedang jumlah calon jamaah haji (CJH) Kudus yang sudah melakukan pemeriksaan kesehatan, hingga saat sekarang tercata sudah sekitar 90 persen dari jumlah estimasi kuoata haji yang dihitung secara mandiri oleh Kemenag Kudus. Sisanya akan diminta setelah adanya pengumuman resmi dari Kemenag RI.m
‘’Ya, yang 10 persen itu kami belum berani mengundang karena kuotanya belum jelas,’’ tandasnya.
Disinggung biaya, Suhadi pun mengatakan belum ada Keputusan dari pemerintah pusat. Tetapi, nantinya untuk jamaah hanya membayar 62 persen dari total biaya perjalanan ibadah haji. Sisanya, yaitu sebesar 38 persen diambilkan dari nilai manfaat.
‘’Kemarin infonya untuk biaya haji sekitar Rp90-an juta, saat ini belum diketahui pasti berapa. Tetapi jamaah hanya diminta membayar 68 persen dari total biaya haji tersebut,’’ pungkasnya. (han)
Posting Komentar untuk "Kuota Haji Kudus Tunggu Kemenag RI"
Posting Komentar