Satgas TMMD Reguler dan Mahasiswa Ajak Gelar Sosialisasi Stop Bullying

Tim Satgas TMMD Reguler Ke-125 Kodim 0722/Kudus dan Mahasiswa UIN Sunan Kudus, melakukan Sosialisasi Stop Bullying dan KBM Matematikan dan IPA, di SD 8 Kandangmas, Kecamatan Dawe, Kudus, Rabu (6/8/2025).

 

jatengposnews.com, KUDUS-Tim Satuan Tugas TNI Manunggal Membangun Desa (Satgas TMMD) Reguler Ke-125 Kodim 0722/Kudus bersama mahasiswa Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kudus, menggelar Sosialisasi Stop Bullying dan Pelajaran Matematikan serta IPA, di SD 8 Kandangmas, Kecamatan Dawe, Kudus, Rabu (6/8/2025).

Sosialisasi dan kegiatan belajar mengajar (KBM) yang diikuti 40 siswa tersebut, berlangsung selama satu jam, mulai pukul 09.00-10.00 WIB.

Adapun pemberi materi, dua anggota Kodim 0722/Kudus yang tergabung dalam Satgas TMMD Reguler Ke-125, yakni Serka Agus SPU dan Serda Dahlan. Kemudian dua mahasiswa UIN Sunan Kudus yang sedang mengikuti Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Desa Kandangmas, yaitu Himmatul Ulya Khotimatuzzahro dan Muhammad Fani Chakim.

Dandim 0722/Kudus, Letkol Inf Hermawan Setya Budi melalui Pama Kodim 0722/Kudus, Letda CPL Teguh Raharjo mengatakan, sosialisasi Stop Bullying ini secara sederhana berarti menghentikan perilaku perundungan atau intimidasi. Baik secara verbal, fisik, maupun sosial, di dunia nyata maupun dunia maya.

‘’Gerakan Stop Bullying ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan yang aman dan suportif bagi semua orang, dengan meningkatkan kesadaran tentang dampak negatif bullying dan mendorong tindakan untuk mencegah dan mengatasinya,’’ ungkapnya.

Sementara terkait mahasiswa KKN mengajar mata pelajaran Matematika dan IPA, kata Dia, guna memberikan kontribusi nyata dalam meningkatkan kualitas pendidikan di masyarakat,’’Khususnya pada tingkat sekolah dasar maupun menengah,’’ imbuhnya.

Sambungnya, dalam pembelajaran tersebut, juga bertujuan mengembangkan potensi siswa dalam bidang ilmu pengetahuan dan teknologi. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam menerapkan ilmu yang telah dipelajari.

‘’Tujuan lain, untuk mengembangkan keterampilan mengajar dan berkomunikasi,’’ pungkasnya. (han)

 

Posting Komentar untuk "Satgas TMMD Reguler dan Mahasiswa Ajak Gelar Sosialisasi Stop Bullying "